16 November 2012

Resiko Jika Asal Makan (Android)

ads


Istilah ini memang sangat tepat ditujukan untuk para penggunanya yang suka coba-coba dan tidak terlalu memikirkan resiko yang akan dia hadapi. Asal install aplikasi yang belum jelas keterangannya dan belum tentu membawa hal yang baik bagi penggunanya.

Bukan berarti Android Market selalu menyediakan Software yang sesuai dengan Platform Android dan belum tentu penyedia Software selain Android Market menyediakan Aplikasi yang layak. Ternyata ada juga orang yang nakal ingin menjajaki kemampuan Android dengan memasang Malware pada aplikasi untuk Android. Contohnya seperti Angry Bird, game yang cukup populer pada G+ dan Android ini ternyata sudah ada yang menyusupi Malware. Yang mana Malware ini akan mengambil beberapa Informasi penting mengenai Gadget seperti IMEI dan Informasi mengenai Profil kita. Bisa jadi saat kita menyimpan Nomor Rekening di Smart Phone, data ini bisa diambil oleh si Pembuat Malware tersebut.

Setelah baca-baca artikel mengenai Android Market, saya menyimpulkan bahwa seharusnya Pengguna Android memperhatikan hal-hal berikut:

  • Mengetahui pembuat software - Hal ini ditujukan agar kita lebih berhati-hati dalam memilih aplikasi yang akan kita Unduh (Download) di Android Market. Apakah memang benar dia yang membuat? Atau dia hanya membuat replika software dengan menyusupkan virus di dalamnya? Perhatikan analogi gambar di bawah ini (klik untuk memperbesar):
Rovio Mobile Ltd. adalah pembuat resmi Game Angry Bird.
Kalau misalnya pembuat ini diragukan kebenarannya, kita bisa bisa Googling dengan menggunakan kata kunci tersebut atau tinggal klik info yang sudah tersedia.

Lalu perhatikan lagi gambar di bawah ini:





Logastrod bukanlah pembuat resmi Game ini, walaupun adaMarking FREE bukan berarti Aplikasi ini aman dari Virus atau Malware dan sejenisnya. Bisa kita lihat juga untuk Deskripsinya sama seperti yang asli, namun siapa yang berani menjamin jika terjadi sesuatu dengan Gadget kesayangan kita saat terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.





  • Jeli dengan Review dan Rating - Ini juga salah satu hal yang harus kita perhatikan saat mencomot aplikasi di Android Market. Bukan berarti Aplikasi yang gratis tidak aman, ada juga aplikasi yang aman walaupun gratis. Jika ada embel-embel FREE, sebaiknya kita perhatikan dulu Rating atau Review dari aplikasi tersebut. Jika Ratingnya tinggi dan Reviewnya juga bagus, bisa dikatakan Aplikasi tersebut aman digunakan dan pemakainya pun tidak sedikit, juga bisa dipastikan kalo Aplikasi tersebut berfungsi dengan baik. Perhatikan contoh gambar di bawah ini:
Facebook for Android adalah salah satu App yang Gratis atauFree, namun juga banyak sekali aplikasi serupa yang memungkinkan diselipkan beberapa Malware.

Maka dari itu jeli-jelilah kita terhadap Aplikasi yang akan dimakan dan diolah dalam tubuh Android yang kita miliki.

Dari pada terjadi hal-hal yang membuat kita sedih, lebih baik melakukan hal-hal yang baik dan memikirkan resiko yang akan dihadapi. Namun juga jangan lantas terlalu berkecil hati dan tidak mau mencoba. Banyak jalan menuju,....Gratis...hehehehe...:)))

Resiko Jika Asal Makan (Android) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: kreasi

 

Top